26 Agustus 2012

Hitunglah Karunia Allah kepadamu



Aku selalu berharap pada Allah, hingga seolah dengan kesabaran aku melihat ketetapanNya..

Apabila berada di waktu pagi, ingatlah bahwa pagi telah menyapa ribuan wanita yang merana, sementara engkau mendapat nikmat. Pagi menghampiri ribuan wanita yang kelaparan, sementara engkau kenyang; Menyertai ribuan wanita yang tertawan sementara engkau merdeka . Merengkuh ribuan wanita yang mendapatkan musibah dan para janda, sementara engkau selamat dan bahagia.

Berapa banyak air mata yang tertumpah di pipi kaum wanita ? Berapa besar kepedihan dalam hati kaum ibu ? Dan betapa keras teriakan dari kerongkongan anak kecil, sementara engkau tersenyum puas ?  Maka, panjatkan puji dan syukur kepada Allah atas kasih sayang , pemeliharaan , dan karuniaNya kepadamu.

Duduklah untuk berterus terang kepada diri sendiri. Gunakan angka dan perangkat untuk menghitung , berapa kekayaan , nikmat, kesenangan dan keceriaan yang kamu miliki ? Juga kecantikan , harta, keluarga , tempat tinggal, tanah air, keamanan , sinar , udara, air, makanana, obat-obatan, dan sebagainya. Karena itu, berbahagialah, bergembiralah, dan nikmatilah.




"Belilah doa orang fakir dan cinta orang miskin dengan uangmu..."



salah satu sub bab dari buku yang aku baca yang benar-benar terasa amat menyadarkanku tentang banyaknya karunia yang Allah berikan kepadaku dalam kehidupan ini...


dikutip dari buku "kiat menjadi wanita paling bahagia di dunia dan akhirat" 

:)

23 Agustus 2012

Katakan YA !

Ya, untuk senyuman indah yang dapat membangkitkan cinta dan memberikan kasih sayang kepada orang lain.
Ya, untuk kata-kata baik yang dapat membangun persahabatan sejati dan menjauhkan rasa dengki.
Ya, untuk sedekah yang membahagiakan orang miskin, menyenangkan orang fakir dan mengenyangkan orang lapar. 
Ya, untuk pertemuan membaca, men-tadabburi, dan mengamalkan Al-Qur'an , serta bertobat dan istighfar.
Ya, untuk kebiasaan berdzikir, istighfar, doa dan memperbarui tobat.
Ya, untuk perhatian mendidik anak dengan agama, mengajari mereka dengan As-Sunnah , dan membimbing mereka dengan hal-hal yang bermanfaat bagi mereka.
Ya, untuk kesopanan dan hijab yang diperintahkan Allah. Itulah cara menjaga dan menghargai diri.
Ya, untuk persahabatan dengan wanita-wanita baik yang takut kepada Allah, mencintai agama dan menghormati nilai-nilai luhur.
Ya, untuk sikap berbakti kepada ibu dan bapak, silaturahmi, memuliakan tetangga dan merawat anak yatim. 
Ya, untuk kebiasaan membaca buku yang bermanfaat , menelaah buku yang mengandung kebaikan dan bermutu.


14 Agustus 2012

senandung doa untuknya


Ya Rabb…
aku titipkan dia kepada Mu,
dia, bagian dari tulang rusukku yang hilang…
dia, separuh jiwaku..
yang masih Kau rahasiakan dariku..

Ya Allah…
jika dia membutuhkan ku..
Izinkan aku melakukan sesuatu untuknya…
jika hatinya tumpul…
berilah cahaya Mu ke dalam nuraninya..
Tegarkan dia
Jika dia dirundung duka hiburlah dia,
Jika hatinya tergores dan butuh teman bicara,
Temani dia Ya Allah..

Ya Rabb…
Jika dia merindukan aku,bisikkan padanya..
bahwa aku juga merasakan hal yang sama.
Jika dia menantikan pertemuan denganku
katakan padanya, bahwa aku juga menantikan saat itu tiba..

Ya Allah…
Jagalah dan lindungi dia untukku,,
hingga pada suatu saat nanti atas izin Mu
kami masih bisa dipertemukan…


:)

11 Agustus 2012

Mengenang masa-masa smp :D


hari ini rasanya bahagiaku melebihi kata cukup.
entah mengapa bahagia rasanya bisa kembali menginjakkan kaki
di sekolah yang dulu membuatku cukup dikenal banyak orang.
haha pedenya aku. 
disini di sekolah ini semuanya pertama kali terjadi.
hemmm smp negeri 1 rengasdengklok.
sekolahku dulu begitu sederhana
lokasinya memang dulu cukup jauh dari keramaian
sekolah yang berada tak jauh dari rumahku.
dulu sepeda dengan merek "phoenix" berwarna ungu
menjadi teman setiaku untuk berangkat ke sekolah
bertemu teman baru, menjalani masa orientasi yang lamanya 3 hari.
menemukan kakak kakak osis 
yang memiliki sifat dan karakter yang berbeda beda.
dari yang baik sampai yang paling 
tak berperikemanusiaan sekalipun ada :D
mengenal berbagai macam jenis organisasi yang di promosikan
oleh seniornya masing-masing untuk menarik minat kami semua

menjadi anak dari salah satu guru di sekolah memang bukan perkara mudah
terkadang ada saja yang membicarakanku di belakang
yang menyebutkan bahwa aku bukan anak yang memiliki kualitas yang baik
memiliki nilai bagus mungkin hanya pengaruh dari ayah
yang bekerja disana.
rasanya mendengar semua hujatan mereka padaku membuatku muak
aku benci tuduhan mereka aku tak suka mendengar semua itu
ya anggap saja angin lalu. mereka hanya iri 
aku mempunyai ayah yang bekerja disana :D
hahaha

sekolah ini mengajarkanku semuanya.
semuanya berawal dari sini.
pertama kali aku jatuh cinta, pertama kali aku patah hati
pertama kali aku merasakan sakit dan lelahnya memendam perasaan
pertama kalinya aku merasakan sakitnya cinta bertepuk sebelah tangan
pertama kalinya aku merasakan sakitnya dikhianati sahabat sendiri
pertama kalinya aku memiliki sahabat yang begitu mengerti aku
semua aku rasakan disini, pertama kali.
suka duka terekam dengan baik di sekolah ini
7b, 8a, 9g kelasku dulu. semuanya mempunyai kenangan tersendiri
aaaaaaaahhhhhh rindu....rindu semua itu.
rindu ketika berkumpul di ruang osis
rindu jajan pop ice bi ade
rindu kabur ke puskesmas untuk makan bakso :D
rindu mengurusi mading dan majalah sekolah
rindu jadi panitia classmeeting
rindu tanding voli antar kelas
rindu duduk di bunderan pinggir lapang basket
rindu anak anak pramuka
rindu kemping 
rindu pulang sore hanya untuk berbincang-bincang di ruang osis
rindu semua yang terjadi ketika perpisahan di bandung
rindu semuanyaaaa. everything will be always saved in my mind

sekarang setelah kurang lebih 7 tahun lamanya
sekolah ini sudah banyak perubahan.
yang awalnya jauh dari keramaian, sekarang sudah sangat ramai
sekolah yang dulu hanya memiliki bangunan yang sederhana
sekarang telah berdiri dengan megahnya.

bahagia rasanya. satu menit menginjakkan kaki disana 
rasanya semua tergambar lagi dengan baik
3 tahun disana menjadi kenangan yang tak mungkin terlupakan

semoga sekolahku tetap menjadi sekolah yang terbaik.
semoga kualitas muridnya semakin meningkat
semoga tetap menjadi sekolah terfavorit
sekolah yang mempunyai segudang prestasi, 
beribu murid dan jutaan kenangan

love love smp negeri 1 rengasdengklok 


:)

4 Agustus 2012

tentang jodoh


JODOH itu Rahasia ALLAH

Bismillaahirahmaaniraahiim

SEKUAT apa kita SETIA..

SELAMA apa kita MENUNGGU..

SEKERAS apa kita BERSABAR..

SEJUJUR apa kita menerima kekasih KITA..


Jika ALLAH tidak menulis JODOH kita dengan KEKASIH kita..

Kita tetap tak akan bisa BERSAMA nya..

Think POSITIVE dan terimalah Taqdir NYA..

Karena tulang Rusuk dan Pemilik nya takkan pernah TERTUKAR..

Dan akan bertemu pada WAKTU nya..

(^_^)


:)

*kutipan dari status facebook bidadari dunia mencari cinta sejatinya